AbstrakDemam Berdarah Dengue (DBD) adalah penyakit yang disebabkan oleh virus dengue dan ditularkan kepada manusia melalui gigitan nyamuk Aedes aegypti dan Aedes albopictus. Data Ikatan Dokter Anak Indonesia menunjukkan anak usia di bawah 15 tahun yang paling rentan terinfeksi. Pemeriksaan dengue IgG IgM di laboratorium dijadikan sebagai diagnosa dengue. Pada pemeriksaan jumlah neutrofil juga ikut berpengaruh terhadap kondisi pasien DBD. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara pemeriksaan dengue IgG IgM dengan Neutrofil pada pasien DBD. Metode penelitian ini menggunakan cross sectional. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara Quota Sampling dan diperoleh jumlah sampel sebesar 30 sampel. Dari penelitian didapatkan hasil terdapat hubungan antara pemeriksaan dengue IgG IgM dengan jumlah Neutrofil yang bermakna secara statistik dengan nilai p value sebesar 0,009 (nilai Asymp. Sig (2-sided) < 0,05). Kesimpulan : Terdapat hubungan pemeriksaan dengue IgG IgM dengan jumlah Neutrofil.   Kata Kunci : Neutrofil, Dengue IgG IgM, Demam berdarah DengueÂ
Copyrights © 2022