INSERT: Information System and Emerging Technology Journal
Vol. 3 No. 2 (2022)

Pengembangan Website Project Management System SPBE Camp Menggunakan Metode Design Thinking dan Framework Laravel

Ida Bagus Indra Dewangkara (Unknown)
Nyoman Dewi Ratna Iswara (Unknown)
Made Niken Novianti (Unknown)
Alif Bangun Prakoso (Unknown)
Laisa Santika (Unknown)
Adi Rizky Setiawan (Unknown)
Aan Triambudi (Unknown)
Asafik Daroini (Unknown)
Eriz Rifqi Irawan (Unknown)
Ni Wayan Destiena Marella Apsari (Unknown)
Muhammad Aprialdi Lubis (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2022

Abstract

Penerapan e-government yang kini gencar diimplementasikan oleh pemerintahan adalah implementasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). Di 2021, Provinsi Bali mendapatkan indeks 3,68 terkait pelaksanaan SPBE dan masuk ke dalam kategori sangat baik. Prestasi tersebut tidak lepas dari peran Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Diskominfos) Provinsi Bali yang telah membentuk tim khusus pengembang SPBE. Adapun proses bisnis yang diimplementasikan oleh tim SPBE yakni (1) Organisasi Perangkat Daerah (OPD) me-request project, (2) Admin Diskominfos memanajemen request project, (3) Tim teknis SPBE mengembangkan proyek. Terdapat beberapa kendala yang dialami tim SPBE dalam melaksanakan tanggung jawabnya. Adapun kendala tersebut terletak pada kekurangan dari tools project management system yang digunakan. Kekurangan project management system tersebut di antara lainnya yakni (1) OPD tidak dapat melakukan request project, (2) Admin Diskominfos tidak dapat memanajemen request project, (3) tim SPBE tidak dapat berkoordinasi terhadap seluruh stakeholder terkait project. Melihat permasalahan tersebut, pada penelitian ini dikembangkan project management system khusus untuk tim SPBE, dengan nama SPBE Camp. Proses pengembangan SPBE Camp diawali dengan menerapkan metode design thinking yang berisikan lima tahap, yakni empathize, define, ideate, prototype, dan testing. Adapun hasil akhir dari implementasi metode design thinking yakni prototype UI/UX project management system SPBE Camp. Selanjutnya, proses pengembangan menggunakan framework Laravel dan Bootstrap. Adapun hasil pengembangan pada front end yakni time board, search, quick add, bookmark, notification, user profile, dropdown project, dan dropdown user. Sedangkan pada back end yakni login, sign up, project task, time board.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

insert

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering

Description

INSERT: Information System and Emerging Technology Journal is an independent, quarterly basis online & print version, open access, peer-reviewed, non-profit journal that publishes original research, short communications, review articles or essays, and book reviews relevant to Information System and ...