JurTI (JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI)
Vol 6, No 2 (2022): DESEMBER 2022

Perancangan Sistem Informasi Rumah Sakit Budi Setia Berbasis Web Dengan Framework Codeigniter

Jacquline Waworundeng (Universitas Klabat)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2022

Abstract

Perkembangan teknologi informasi membawa perubahan besar bagi manajemen organisasi dan instansi, tidak terkecuali rumah sakit. Sebagai sebuah instansi yang menyediakan layanan kesehatan bagi masayarakat, salah satu aspek yang perlu di tingkatkan adalah mutu pelayanan. Melalui pemanfaatan teknologi sistem informasi mampu meningkatkan mutu pelayanan dari rumah sakit dalam hal kecepatan, ketepatan, dan penyediaan informasi. Penelitian ini membahas tentang desain sistem informasi yang sesuai dengan kondisi dan kebutuhan rumah sakit Budi Setia untuk meningkatkan sistem pengolahan data rumah sakit yang terintegrasi. Sistem informasi berbasis web pada penelitian ini menggunakan metode Research and Development dengan Unified Modeling Language sebagai alat bantu analisis dan perancangan sistem. Sistem informasi yang dibangaun menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan framework Code Igniter dan sistem manajemen database MySQL. Sistem informasi rumah sakit ini berpotensi untuk digunakan dalam meningkatkan kualitas layanan rumah sakit Budi Setia dalam memberikan kemudahan bagi registrasi pasien, pengolahan data rekam medis, apotek, manajemen rawat inap dan poliklinik. 

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jurti

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

This journal contains researchers' scientific papers related to computer science in the fields of informatics engineering, information technology, computer systems and information systems. This journal is published twice a year, namely June and December. This journal is managed by the Informatics ...