Indonesia menjadi negara perdagangan online atau e-commerce terbesar di Asia Tenggara. Faktanya, Indonesia kini menempati peringkat ketiga di antara pasar e-commerce di bawah India dan China. Shopee dapat masuk ke dalam lima besar pasar Indonesia meskipun persaingan ketat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pemasaran yang dilakukan oleh Shopee guna meningkatkan kinerja penjualannya. Penelitian ini menggunakan penelitian dengan jenis studi pustaka. Pada penelitian ini menggunakan teknik Systematic Literature Review (SLR) yaitu metode yang digunakan untuk menjawab permasalahan dalam penelitian dengan menggunakan studi pustaka. Hasil penelitian menunjukkan manajemen pemasaran tersedia untuk membuat perusahaan dikenal masyarakat umum. Shopee menawarkan barang terjangkau dengan kualitas tinggi. Padaada platform Shopee mampu menarik lebih banyak pelanggan karena menawarkan diskon, harga murah, dan gratis ongkos kirim setiap bulan, selain tampilan yang lebih menarik.
Copyrights © 2022