Saat ini, e-commerce memang menjadi salah satu bisnis yang menjanjikan dan kerap digeluti oleh masyarakat di Indonesia. Peminatnya yang banyak membuat bisnis ini sebagai salah satu ladang untuk mendapatkan keuntungan yang menjanjikan. Sarana yang bisa digunakan untuk berjualan secara daring, yaitu marketplace online seperti media sosial salah satunya. Marketplace dan media sosial tentunya adalah cara yang lebih gampang. Untuk memulainya hanya perlu membuat akun dan mengatur lapak. Bahkan tidak ada biaya operasional yang perlu dikeluarkan di awal. Pemasaran produk melalui e-commerce dapat dikatakan sangat menjanjikan karena jangkauannya yang sangat luas dan mudah diakses oleh siapapun. UMKM Tahu Mbah Sul berdiri sejak tahun 1984 di Kalirejo, Dusun V RT. 020 RW 005, Tejosari, Kalirejo, Lampung Tengah. Kapasitas produksi yang dilakukan oleh UMKM Tahu Mbah sul setiap harinya ialah sebanyak 120 liter air kedelai sebagai bahan bakunya yang diolah sehingga menghasilkan sekitar 1000 pcs tahu putih. UMKM Tahu Mbah Sul memproduksi berbagai jenis tahu tetapi hanya tahu putih yang diproduksi setiap harinya.
Copyrights © 2023