Pasar memiliki peranan yang penting dalam kegiatan komersial dikarenakan Pasar menjadi pusat kegiatan perniagaan yang mempertemukan penjual dan pembeli di dalam tempat yang sama, sehingga peranan Pasar sangat dibutuhkan dalam mendukung peningkatan ekonomi masyarakat. Sebagai bangunan publik, kemampuan Pasar dalam mewadahi aktivitas jual beli sangat ditentukan oleh pergerakan pengunjung yang merata disetiap ruang yang berada di dalam Pasar. Dalam penelitian ini dilakukan analisis terhadap konfigurasi ruang pada lantai tiga Pasar Beringharjo untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang menyebabkan terjadinya perbedaan jumlah pengunjung pada tiap-tiap ruang yang berada pada lantai tiga Pasar Beringharjo. Penelitian menggunakan metode count gate survey yang dikombinasikan dengan metode space syntax menggunakan software depthmapX. Dari hasil penelitian yang dilakukan, diketahui bahwa perbedaan tingkat penyebaran pengunjung pada lantai 3 bangunan Pasar Beringharjo selain disebabkan oleh konfigurasi ruang pada bangunan juga dipengaruhi oleh letak bangunan, fasilitas penunjang berupa eskalator dan tangga, tersedianya rooftop parking dan ramp, dan juga jenis dagangan yang diperjual belikan
Copyrights © 2022