Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Vol 8 No 24 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan

Pengaruh Service Recovery Terhadap Customer Satisfaction Pengguna Dompet Digital Shopeepay

Raniah Jaudah Komara (Unknown)
Abdul Yusuf (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh service recovery terhadap customer satisfaction pada pengguna dompet digital ShopeePay. Penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh dari kuesioner yang disebarkan kepada responden serta data sekunder yang diperoleh dari literatur yang berkaitan dengan penelitian. Populasi dalam penelitian ini adalah para pengguna dompet digital ShopeePay yang berusia enam belas tahun keatas dengan jumlah sampel sebanyak 100 orang yang dihasilkan dari penyebaran kuesioner dalam skala likert, yang bernilai 1 (sangat tidak setuju) sampai dengan nilai 5 (sangat setuju). Penelitian ini menggunakan teknik analisis data analisis linear berganda dan uji asumsi klasik dengan alat bantu analis software SPSS 26 for windows untuk memprediksi pengaruh service recovery terhadap customer satisfaction pengguna Shopee dalam penggunaan fitur ShopeePay. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa procedural justice, interactional justice, distributive justice memiliki pengaruh positif terhadap pengguna dompet digital ShopeePay.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIWP

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan (JIWP) Diterbitkan sebagai upaya untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitian dan temuan di bidang pendidikan . Jurnal ini terbit 4 bulanan, yaitu bulan April, Agustus dan Desember. *Ruang Lingkup* Memuat hal kajian, analisis, dan penelitian tentang perancangan, ...