Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya perbedaan kemampuan berhitung peserta didik yang dilihat berdasarkan hasil rata-rata nilai ulangan harian pada sekolah dasar yang memiliki kebijakan pemisahan kelas antara peserta didik laki-laki dan perempuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penyebab perbedaan kemampuan berhitung peserta didik kelas IV SD IT An-Najiyah Pekanbaru serta perbedaan kemampuan berhitung peserta didik secara lebih rinci. Dalam penelitian ini pendekatan penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif deskriptif. Subjek penelitian ini guru kelas IV dan peserta didik kelas IV. Menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi dalam mengumpulkan data. Model Sugiyono digunakan untuk menganalisis data, meliputi mengolah data, pengambilan data, dan pengambilan simpulan. Temuan akhir penelitian ini menunjukkan pada pelajaran berhitung kemampuan peserta didik laki-laki lebih rendah daripada perempuan di kelas terpisah. Perbedaan kemampuan berhitung peserta didik kelas IV disebabkan oleh latar belakang akademik guru yang tidak sesuai dengan tugasnya, sehingga menimbulkan kualitas pengajaran yang kurang bagus. Untuk menghasilkan pengajaran yang berkualitas bagus, sebaiknya memberikan tugas guru sesuai dengan latar belakang akademis mereka.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2022