Proceeding Biology Education Conference
Vol 19, No 1 (2022): Proceeding Biology Education Conference

Pemberdayaan Masyarakat melalui Kegiatan Penghijauan dalam Rangka Pembentukan Karakter Peduli Lingkungan di Gumukrejo Kedunglengkong Simo Boyolali

Rina Astuti (Universitas Muhammadiyah Surakarta, Surakarta, Indonesia)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2022

Abstract

Topografi wilayah kecamatan simo merupakan daerah yang berupa dataran bergelombang dan berbuki dan  menjadi bagian anak pegunungan kendeng, salah satunya yaitu desa kedunglengkong. Lahan menjadi sumber  daya yang penting untuk kepentingan hidup masyarakat di simo terutama di desa kedunglengkong. Lahan yang  terbatas dan berada di daerah tandus maka pengelolaan lahan harus hati-hati dan sesuai dengan kemampuan  agar tidak mengurangi daya guna lahan dan mengurangi produktivitas lahan. Salah satu upaya yang harus  dilakukan untuk menjaga kemampuan lahan agar tetap terjaga dan terpelihara juga untuk membantu  menghindari kesalahan dalam tataguna lahan dan mengatasi masalah turunnya produktivias lahan adalah  dengan pengelolaan lahan yang tepat. Pengelolaan lahan yang baik demi menjaga keseimbangan lingkungan  ini diperlukan kesadaran dari masyarakat sehingga terbentuk karakter peduli lingkungan dan peduli lahan  dengan melakukan penghijauan di sekitar tempat tinggalnya masing-masing. Tujuan dari kegiatan ini adalah  1). Menumbuhkan karakter peduli lingkungan pada masyarakat dukuh gumukrejo desalengkong, 2). Melakukan  kegitan nyata dengan kegiatan penghijauan. Metode sosialisasi dan penyuluhan di awal perlu dilakakukan agar  masyarakat terbuka hati dan pikirannya terhadap masalah-masalah lingkungan sehingga tumbuh kepedulian  terhadap kelestarian lingkungan dan lahan. Metode kegiatan yang nyata dilakukan adalah dengan penanaman  kembali pohon sengon sebanyak 260 pohon dan beberapa tanaman buah-buahan pada lahan yang mulai tandus  dan lahan – lahan tidur yang tidak di manfaatkan. Target luaran dari kegiatan ini adalah masyarakat dukuh  gumukrejo desa kedung lengkong memiliki karakter peduli lingkungan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

prosbi

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Materials Science & Nanotechnology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Proceeding Biology Education Conference was published since 2003, with title Prosiding Seminar Nasional Biologi. The early number of the journal were published ...