Biblio Couns : Jurnal Kajian Konseling dan Pendidikan
Vol 5, No 3 (2022): November 2022

MANAJEMEN DANA OPERASIONAL SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PEMBELAJARAN DI SEKOLAH DASAR NEGERI 163088 TEBING TINGGI

Syafitri Samosir (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara)
Indra Prasetia (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
15 Nov 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis manajemen dana BOS di SD Negeri 163088 Tebing Tinggi ditinjau dari aspek (1) perencanaan, (2) penggunaan, (3) pelaporan dan pertanggungjawaban, sehingga dana BOS mampu mencapai tujuan untuk meningkatkan mutu pembelajaran di sekolah. Pencapaian tujuan mutu pembelajaran di sekolah tersebut mencakup pada capaian prestasi siswa, peningkatan pengajaran guru dikelas dan sarana belajar di sekolah. Jenis penelitian ini adalah kualitatif bersifat studi kasus. Hasil penelitian ini secara umum menunjukkan bahwa (1) pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah di SD Negeri 163088 Tebing Tinggi melalui proses manajemen yaitu tahap perencanaan, pelaksanaan (pemanfaaatn dan penggunaan) dan pengawasan, (2) penggunaan dana BOS di SD Negeri 163088 Tebing Tinggi sudah sesuai dengan petunjuk teknis pengelolaan, namun alokasi dana pada tiap-tiap item sekolah berbeda, hal ini disesuaikan dengan kebutuhan sekolah masing- masing. Dana BOS di SD Negeri 163088 Tebing Tinggi digunakan untuk pembelajaran praktek dan prasarana penunjangnya, sarana kegiatan pembelajaran dan komponen lain seperti honor guru ekstrakurikuler, kegiatan ujian, bahan ATK dan transportasi yang berkenaan dengan peningkatan kualitas pendidikan. Sedangkan dana BOS di SD Negeri 163088 Tebing Tinggi digunakan lebih diutamakan untuk penyediaan sarana dan prasarana sekolah, perbaikan sarana dan prasarana, kegiatan ekstrakulikuler, ujian, honor guru, bahan ATK dan transportasi, (3) Kualitas pendidikan yang ada di SD Negeri 163088 Tebing Tinggi bisa dikatakan baik, hal ini bisa dilihat pada masalah sarana dan prasarana sekolah yang dapat teratasi dengan baik dengan tersedianya dana BOS, adanya guru ekstrakurikuler, peningkatan nilai rata-rata pada tiap- tiap kelas, serta output 100% lulus UASBN pada tiap tahunnya

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

biblio

Publisher

Subject

Education

Description

The Biblio Couns Journal is a scientific journal in the field of Counseling and Education studies. The journal is published in three editions published a year, namely march, july, august. Biblio Couns is published by the Guidance and Counseling Study Program of the Faculty of Teacher Training and ...