Counseling and Humanities Review
Vol 1, No 2 (2021): Counseling and Humanities Review

Pelaksanaan layanan informasi dengan metode blended learning dan presentation tools visme untuk meningkatkan pemahaman literasi digital peserta didik

Yan Guspriadi (Universitas Negeri Padang)
Neviyarni Suhaili (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2021

Abstract

Teknologi memberikan kontribusi dan manfaat besar saat dunia dalam fase pandemi, bidang pendidikan salah satu yang merasakan manfaat dari manfaat teknologi. Penelitian ini bertujuan untuk melihat keefektifan pelaksanaan layanan informasi menggunakan metode blended learning untuk meningkatkan pemahaman literasi digital peserta didik yang ada pada saat masa pandemi. Penelitian ini menggunakan metode Quasi Eksperimen dengan rancangan The Non Equivalent Control Group. Populasi dari penelitian ini adalah peserta didik kelas XII SMAN 2 Padang, menggunakan purposive sampling dan didapatkan sampel kelas XII IPA 4 dan XII IPA 6. Penelitian ini menggunakan analisis Wilcoxon Signed Rank Test, dan Wilcoxon 2 Independent Sample, didapatkan pelaksanaan layanan informasi menggunakan metode blended learning dapat digunakan untuk meningkatkan pemahaman literasi digital peserta didik. Secara khusus penggunaan media yang interaktif dalam pelaksanaan layanan memberikan peningkatan pemahaman literasi digital memberikan peningkatan pemahaman yang lebih.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

chr

Publisher

Subject

Humanities Education Neuroscience Other

Description

The aim of this journal is to publish articles dedicated to all aspects of the latest outstanding developments in the field of counseling and humanities ...