Jurnal Statistika dan Matematika (Statmat)
Vol 4, No 2 (2022)

PEMILIHAN MODEL TERBAIK PADA KASUS KEMISKINAN DI BEBERAPA WILAYAH DI JAWA TENGAH DENGAN ANALISIS DATA PANEL

Agustifa Zea Tazliqoh (Universitas Singaperbangsa Karawang)
Lukmanul Hakim (Universitas Insan Cita)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2022

Abstract

Kemiskinan merupakan suatu permasalahan yang tidak pernah lepas dari negara berkembang, tak terkecuali Indonesia. Negara Indonesia dengan sumber daya alam yang berlimpah masih belum mampu untuk mengentaskan kemiskinan di Indonesia. Jawa tengah merupakan salah satu provinsi dengan jumlah penduduk yang cukup banyak dengan potensi perekonomian yang mendukung seperti bidang pertanian, kehutanan, industry, perguruan tinggi negeri maupun swasta yang cukup banyak tetapi masih belum mampu untuk menekan angka kemiskinan di Jawa Tengah. Sebagian wilayah di Jawa Tengah yang memiliki potensi sumber daya alam dan juga potensi industri kecil-sedang justru menjadi kabupaten dengan tingkat kemiskinan yang cukup tinggi. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mendapatkan model terbaik untuk mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi kemiskinan di sebagian wilayah di Jawa Tengah dengan analisis data panel. Adapun peubah yang digunakan adalah persentase penduduk miskin (%) sebagai peubah respon dan kepadatan penduduk per km2 (%), tingkat pengangguran terbuka (%), dan angka melek huruf (%) sebagai peubah penjelas. Model yang terbaik untuk analisis kemiskinan di sebagian wilayah di Jawa Tengah adalah model pengaruh tetap. Angka melek huruf berpengaruh negatif sebesar -0,991045 terhadap tingkat kemiskinan di wilayah tersebut. Sedangkan tingkat pengangguran terbuka berpengaruh positif sebesar 0,338258 terhadap tingkat kemiskinan di wilayah tersebut.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

sm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Mathematics Other

Description

P-ISSN : 2655-3724 E-ISSN : 2720-9881 Jurnal Statmat UNPAM: Jurnal Statistika dan Matematika Universitas Pamulang is a means of publication of scientific articles and research with concentrations of Statistics, Pure Mathematics, Applied Mathematics, Computational Mathematics, Educational ...