Jurnal Sains Pertanian
Vol 6 No 1: Februari 2022

Analisis Profitabilitas Usaha Mie Basah “Apa Dun” Di Keude Matang Kecamatan Peusangan Kabupaten Bireuen

Khairul Muthmainnah (Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Almuslim, Bireuen, Aceh, Indonesia)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2022

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di Desa Keude Matang Kecamatan Peusangan Kabupaten Bireuen pada usaha mie basah “Apa Dun” pada bulan Agustus 2018. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat profitabilitas usaha mie basah “Apa Dun” di Desa Keude Matang Kecamatan Peusangan Kabupaten Bireuen. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan rumus analisis biaya, penerimaan, keuntungan (profit), dan profitabilitas. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis yang telah dilakukan diketahui bahwa total biaya yang dikeluarkan “Apa Dun” untuk menjalankan usahanya adalah sebesar Rp. 105.383.472,-/bulan, dengan penerimaan sebesar Rp. 161.280.000,-/bulan, maka diperoleh keuntungan sebesar Rp. 55.896.528,-/perbulan. Dari hasil analisis profitabilitas diperoleh nilai 53,04%, sehingga dapat disimpulkan bahwa usaha pengolahan mie basah “Apa Dun” di Desa Keude Matang Kecamatan Peusangan Kabupaten Bireuen mempunyai nilai profitabilitas pada kategori cukup. Kata Kunci: Profitabilitas, Usaha Mie Basah.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jsp

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Veterinary

Description

Jurnal Sains Pertanian (JSP) merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Pertanian Universitas Almuslim Bireuen Aceh dengan nomor 2088-0111 (media cetak) dan 2798-8597 (media online). Jurnal Sains Pertanian adalah publikasi ilmiah di bidang ilmu pengetahuan dibidang pertanian. Artikel yang ...