Jurnal Akuntansi, Manajemen dan Perbankan Syariah
Vol 2 No 4 (2022): Agustus 2022

Going Concern UMKM Di Masa Pandemi, Faktor Apa Saja Yang Mempengaruhinya?

Susanti Susanti (Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Sains Al-Qur’an Jawa Tengah di Wonosobo)



Article Info

Publish Date
21 Aug 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh literasi keuangan, karakteristik wirausaha, lingkungan eksternal, dan strategi bertahan terhadap going concern pada UMKM di Kabupaten Wonosobo pada mada pandemic covid-19. Penelitian ini merupakan jenis penelitan kuantitatif dengan metode purposive sampling sebagai metode pangambilan sample. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 124 dengan sampel penelitian sebanyak 83 UMKM. Berdasarkan olah data dengan menggunakan software SPSS dapat ditarik kesimpulan bahwa Literasi Keuangan berpengaruh Positif terhadap Going Concern, Karakteristik Wirausaha berpengaruh Positif terhadap Going Concern, Lingkungan Eksternal berpengaruh Positif terhadap Going Concern, dan Strategi Bertahan berpengaruh Positif terhadap Going Concern. Penelitian ini menggunakan data primer dengan memberikan kuesioner kepada responden yang tercatat di Disperindag dan masih akkif beroperasi sampai pada tahun penelitian. Responden dalam penelitian ini adalah UMKM pada klaster Carica di Kabupaten Wonosobo Provinsi Jawa Tengah. Penelitian ini menguji hubungan antara beberapa faktor yang diduga mempengaruhi going concern pada UMKM carica di Kabupaten Wonosobo. Jumlah sampel yang ada menggambarkan perkembangan UMKM di Kabupaten Wonosobo.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jamasy

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

JURNAL AKUNTANSI, MANAJEMEN DAN PERBANKAN SYARIAH diterbitkan sejak 1 Desember 2021 oleh Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Fakultas (UP2MF) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sains Al-Qur’an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo. Terbit enam kali setahun pada bulan Februari, April, Juni, ...