Madaniyah: Terciptanya Insan Akademis Berkualitas Dan Berakhlak Mulia
Vol 12 No 2 (2022): Edisi Juli 2022

Upaya Guru Pendidikan Agama Islam dalam Meningkatkan Kemampuan Baca Tulis Al-Qur’an

Faozi, Muhamad (Unknown)
Ridwan, Ridwan (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jan 2023

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh begitu pentingnya peningkatan kemampuan membaca Al-Qur’an, namun pada realitanya di sekolah banyak ditemukan siswa yang kurang mampu dalam membaca Al-Qur’an. Tujuan penelitian ini menjelaskan upaya yang dilakukan guru pendidikan agama Islam dalam meningkatkan kemampuan baca tulis Al-Qur’an pada siswa SMK Cahaya Islam Pulosari Pemalang. Pendekatan dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif dimana peneliti bisa menyampaikan hasil penelitian secara deskriptif yang berupa uraian kata-kata tertulis dari hasil pengamatan. Penelitian kualitatif artinya data yang di kumpulkan bukan berupa angka-angka, melainkan data tersebut berasal dari naskah wawancara, catatan lapangan, dokumen pribadi, catatan memo, dan dokumen resmi lainnya. Hasilnya adalah upaya-upaya guru untuk meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an dengan memberikan motivasi, pendekatan individual, dan penerapan metode yang efektif. Adapun faktor-faktor pendukung yaitu motivasi dari guru, adanya latihan, sarana seperti Al-Qur’an dan tempat ibadah. Sedangkan faktor penghambat yaitu siswa yang masih malas dan kurang semangat dalam pembelajaran membaca Al-Qur’an, belum adanya sebuah LCD untuk membantu peningkatan pembelajaran dan keterbatasan waktu.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

madaniyah

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal Madaniyah merupakan salah satu jurnal ilmiah dari STIT Pemalang yang memiliki fokus kajian tentang pendidikan, sosial dan keagamaan. Pada masing-masing edisi yang diterbitkan dua kali dalam satu tahun, diangkat tema-tema kajian yang berbeda sesuai dengan isu-isu yang berkembang. Jurnal ini ...