Majalah Farmasetika
Vol 8, No 2 (2023)

Formulasi dan Uji Karakteristik Self –Nanoemulsifying Drug Delivery System (SNEDDS) Ekstrak Etanol Sponge Xestospongia sp. Menggunakan Tween 80 Sebagai Surfaktan

WOS Zubaydah (Departemen Farmasi, Fakultas Farmasi, Universitas Halu Oleo, Sulawesi Tenggara, Indonesia)
Listha Magistia (Departemen Farmasi, Fakultas Farmasi, Universitas Halu Oleo, Sulawesi Tenggara, Indonesia)
Astrid Indalifiany (Departemen Farmasi, Fakultas Farmasi, Universitas Halu Oleo, Sulawesi Tenggara, Indonesia)



Article Info

Publish Date
19 Jan 2023

Abstract

Xestospongia sp. merupakan salah satu sponge dari kelas Demospongiae yang digunakkan sebagai bahan baku obat yang dapat dikembangkan salah satunya dengan metode SNEDDS. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui formulasi dan karakteristik SNEDDS ekstrak etanol sponge Xestospongia sp., Formulasi SNEDDS estrak etanol sponge Xestospongia sp. dengan metode SNEDDS menggunakan VCO sebagai fase minyak, Tween 80 sebagai surfaktan dan PEG 400 sebagai ko-surfaktan. Formula terbaik yang didapatkan adalah Formula 8 dengan komposisi  yaitu 1 mL VCO, 8 mL Tween 80 dan 1 mL PEG 400. Formula 8 menunjukkan waktu emulsifikasi 19 detik, % Transmitan 99,2 %, ukuran partikel 15,67 nm, indeks polidispersitas (PI) 0,213 dan Zeta Potensial -1,86 dan stabil pada pengujian stabilitas dengan uji sentrifugasi, Heating-cooling pada suhu 40oC dan suhu 4oC. berdasarkan data diatas, dapat disimpulkan bahwa SNEDDS ekstrak etanol sponge Xestospongia sp. menghasilkan SNEDDS yang baik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

farmasetika

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology

Description

Majalah Farmasetika Edisi Khusus merupakan majalah online farmasi di Indonesia berbentuk artikel ilmiah populer, artikel review, laporan kasus, komentar, dan komunikasi penelitian singkat di bidang farmasi. Edisi khusus ini dibuat untuk kepentingan informasi, edukasi dan penelitian kefarmasian. ...