Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil belajar peserta didik yang masih belum mencapai target dalam mata pelajaran IPA. Hal ini bisa disebabkan oleh peserta didik yang kurang berperan aktif dan kurangnya kerja sama dalam kelompok. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan kolaborasi dalam pembelajaran IPA menggunakan aplikasi ruang guru pada siswa kelas III SDN Mayangan 1. Penelitian ini menggunakan jenis kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif, penelitian ini menggunakan subjek peserta didik kelas III di SDN Mayangan 1 sebanyak 27 anak. Setelah peneliti melakukan penelitian mendapatkan hasil bahwa ada pengaruh setelah pembelajaran dilakukan secara berkelompok atau kolaborasi dengan menggunakan aplikasi ruang guru yang berupa video animasi tentang perubahan wujud benda. Dapat disimpulkan bahwa penggunakan aplikasi ruang guru yang berupa video animasi dalam pembelajaran wujud benda, peserta didik mampu berkontribusi, bekerjasama secara produktif, menunjukkan fleksibilitas, kompromi, tanggung jawab dan sikap saling menghargai.
Copyrights © 2023