al-Afkar, Journal For Islamic Studies
Vol. 6 No. 1 (2023)

Peran Dosen Pendidikan Agama Islam Dalam Menanamkan Pembelajaran Dengan Nilai-Nilai Islam Berwawasan Multikultural

Ijudin (Pendidikan Agama Islam Fakultas Pendidikan Islam dan Keguruan Universitas Garut)
Nenden Munawaroh (Pendidikan Agama Islam Fakultas Pendidikan Islam dan Keguruan Universitas Garut)
Yasya Fauzan Wakila (Pendidikan Agama Islam Fakultas Pendidikan Islam dan Keguruan Universitas Garut)



Article Info

Publish Date
20 Jan 2023

Abstract

Penelitian ini membahas tentang peran dosen pendidikan agama Islam dalam menanamkan pembelajaran dengan nilai-nilai Islam berwawasan multikultural. Penelitian yang memfokuskan pada deskripsi konsepsi dan langkah-langkah peran dosen pendidikan agama Islam dalam proses pembelajaran, kaitannya nilai-nilai Islam untuk menciptakan wawasan multikultural. Sumber data penelitian ini diperoleh dari beberapa sumber berupa referensi-referensi pendukung dan pendamping yang sesuai dengan tema penelitian. Penelitian ini adalah penilitian kepustakaan dengan menggunakan pendekatan kualitatif, yaitu berusaha untuk menggambarkan tentang suatu variabel, gejala atau keadaan. Hasil dari tulisan ini memperlihatkan bahwa dosen pendidikan agama Islam harus senantiasa memiliki dan mengembangkan proses pembelajaran dengan tujuan menciptakan proses pembelajaran peserta didik yang aktif  dengan berwawasan nilai-nilai Islam multikultural dan memberikan makna inspiratif. Dari konsepsi peran dosen pendidikan agama Islam dalam menanamkan pembelajaran nilai-nilai Islam melahirkan sebuah pengetahuan dan keterampilan peserta didik dengan nilai-nilai Islam berwawasan multikultural dalam pembelajaran dan kompetensi yang lebih mengedepankan moral secara psikologis dan keterikatan, tidak hanya terorientasi pada pengetahuan dan keterampilan peserta didik yaitu dengan metode pembelajaran pendidikan agama Islam berwawasan multikultural yang dimaksud terdiri dari tiga hal, yaitu strategi pengorganisasian pembelajaran, strategi penyampaian pembelajaran, dan strategi pengelolaan pembelajaran.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Afkar_Journal

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

al-Afkar, Journal for Islamic Studies is published by Association of Secondment Lecturers (Asosiasi Dosen DPK) UIN Sunan Gunung Djati Bandung Indonesia. Focus of al-Afkar, Journal for Islamic Studies is on publishing original empirical research articles and theoretical reviews of Islamic Studies, ...