Jurnal Teknologi Pendidikan : Jurnal Penelitian dan Pengembangan Pembelajaran
Vol 8, No 1 (2023): Januari

Hubungan Minat Membaca dengan Keterampilan Menulis Karangan Narasi kelas 5 di SDN Saga V Balaraja Kabupaten Tangerang

Elfrida Devianti (Unknown)
Dilla Fadhillah (Universitas Muhammadiyah Tangerang)
Sumiyani Sumiyani (Universitas Muhammadiyah Tangerang)



Article Info

Publish Date
20 Jan 2023

Abstract

Keterampilan menulis narasi yang dimiliki siswa berbeda-beda, tingkat keterampilan menulis karangan narasi siswa dapat di pengaruhi dari rendah tingginya minat membaca dalam kegiatan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Hubungan Minat Membaca dengan Keterampilan Menulis Karangan Narasi Siswa Kelas 5 di SDN Saga V. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis survey. Subjek penelitian ini yaitu guru kelas 5. Penelitian ini menggunakan metode korelasi dengan sample 22 siswa kelas 5 di kelas B. Penelitian ini dilaksanakan di SDN Saga V Kabupaten Tangerang pada bulan Februari sampai April 2022. Teknik  pengumpulan data yang di gunakan adalah angket, tes dan wawancara. Data dianalisis menggunakan uji korelasi dengan taraf 0,05. Hasil penelitian menunjukan terdapat minat membaca dengan keterampilan menulis narasi siswa kelas 5 SDN Saga V Kabupaten Tangerang (nilai sig. -0,18  Minat membaca siswa berkategori baik, yaitu sebesar 54,5%, keterampilan menulis narasi siswa berkategori baik, yaitu sebesar 68,2% dan ada hubungan yang positif dan signifikan antara minat membaca dan keterampilan menulis karangan narasi siswa kelas 5 di SDN Saga V Kabupaten Tangerang.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jtp

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Jurnal Teknologi Pendidikan (JTP) : Jurnal Penelitian dan Pengembangan Pembelajaran is scientific journal published by Program Studi Teknologi Pendidikan, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) Universitas Pendidikan Mandalika (UNDIKMA). It has been published since 2016 with ISSN: 2656-1417 ...