JURNAL PENDIDIKAN GLASSER
Vol 7, No 1 (2023)

PENERAPAN KARAKTER RELIGIUS, NASIONALIS, DAN INTEGRITAS DALAM BUDAYA SEKOLAH DASAR

Firdah Annisa (Universitas Muhammadiyah Surabaya)
Badruli Martati (Universitas Muhammadiyah Surabaya)
Deni Adi Putra (Universitas Muhammadiyah Surabaya)



Article Info

Publish Date
24 Jan 2023

Abstract

Di era pasca pandemi covid-19, pelaksaaan pendidikan karakter mulai membaik, siswa dapat belajar tatap muka di sekolah sehingga kegiatan diluar kelas juga dapat terlaksana. Hal tersebut mendorong peneliti untuk mengetahui penerapan karakter religius, nasionalis, dan integritas dalam budaya di sekolah dasar diera pasca pandemi covid-19 apakah sudah berjalan dengan baik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan karakter religius, nasionalis, dan integritas dalam budaya sekolah dasar di SD Muhammadiyah 26 Surabaya. Metode penelitian ini menggunakan kualitatif deskriptif dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ditemukan bahwa SD Muhammadiyah 26 Surabaya sudah menerapkan semua nilai karakter, nilai karakter yang diutamakan disekolah ini yaitu nilai karakter religius. Namun, didalam pelaksanaanya sekolah juga menerapkan nilai karakter yang lainnya, meliputi nili karakter integritas, nasionalis, mandiri, dan gotong-royong. Namun peneliti akan memfokuskan ke 3 aspek yaitu pendidikan karakter religius, nasionalis, dan integritas. Nilai karakter religius dan nasionalis dilaksanakan melalui kegiatan pembiasaan meliputi kegiatan rutin, kegiatan spontan, dan kegiatan keteladanan. Sedangkan, nilai karakter integritas dilakukan melalui kegiatan pembiasaan ksesharian siswa di dalam kelas maupun diluar kelas Dari 3 aspek yang diteliti, dapat disimpulkan bahwa penerapan karakter religius, nasionalis, dan integritas dalam budaya di SD Muhammadiyah 26 Surabaya sepenuhnya terlaksanakan dengan baik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

glasser

Publisher

Subject

Education

Description

Glasser is an education journal that published twice a year in April and October. Glasser journal aims to publish conceptual, review, and research from tecahers, scientiests, and other schorals which expert in education ...