Dalam suatu lingkup usaha dan bisnis, sekolah dapat dikatakan sebagai salah satu penyedia layanan jasa. Untuk meningkatkan mutu layanan jasanya sekolah banyak mempertimbangkan bebagai macam hal. Hal tersebut dilakukan agar orang tua tidak salah dalam memilih tempat untuk belajar dan ilmu yang disalurkan nantinya bermanfaat dan berguna. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui faktor – faktor yang mempengaruhi orang tua dalam pengambilan keputusan memilih sekolah dasar dan menengah pertama swasta Gracia di Lippo Karawaci, Kabupaten Tangerang. Metode analisis pada penelitian ini menggunakan data primer kuantitatif, tahap uji yang dilakukan adalah Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji Asumsi Klasik, Uji Regresi Linear Berganda, dan Uji Hipotesis. Data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan instrument kuesioner, dan data valid yang berhasil dikumpulkan sebanyak 205 responden. Metode pengambilan sampel pada penelitian ini adalah non probability sampling dengan teknik purposive sampling. Alat bantu pengujian yang digunakan adalah SPSS v.26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial kualitas pelayanan, biaya sekolah, lokasi sekolah, dan kepuasan pelanggan berpengaruh signifikan terhadap pengambilan keputusan dalam memilih sekolah swasta Gracia sedangkan, kualitas guru, fasilitas sekolah, budaya sekolah, dan keamanan sekolah tidak berpengaruh signifikan terhadap pengambilan keputusan dalam memilih sekolah swasta Gracia. Secara simultan atau bersama-sama kualitas pelayanan, kualitas guru, fasilitas sekolah, budaya sekolah, biaya sekolah, lokasi sekolah, keamanan sekolah, dan kepuasan pelanggan berpengaruh signifikan terhadap keputusan dalam memilih sekolah swasta Gracia. Kata Kunci: Kualitas Pelayanan, Biaya Sekolah, Lokasi Sekolah, Kepuasaan Pelanggan, Pengambilan Keputusan.AbstractIn a business and business sphere, schools can be said to be one of the service providers. To improve the quality of its services, schools consider many things. This is done so that parents are not wrong in choosing a place to learn and the knowledge distributed will be useful and useful. The purpose of this study is to find out the factors that affect parents in making decisions on choosing a private primary and secondary school Gracia in Lippo Karawaci, Tangerang Regency. The analysis method in this study uses quantitative primary data, the test stages carried out are Validity Test, Reliability Test, Classical Assumption Test, Multiple Linear Regression Test, and Hypothesis Test. The data used in this study used questionnaire instruments, and valid data were collected by 205 respondents. The sampling method in this study was non probability sampling with purposive sampling technique. The test tool used is SPSS v.26. The results showed that Partially the quality of services, school fees, school location, and customer satisfaction had a significant effect on decision making in choosing Gracia private schools while, the quality of teachers, school facilities, school culture, and school safety did not have a significant effect on decision making in choosing Gracia private schools. Simultaneously or together the quality of service, quality of teachers, school facilities, school culture, tuition fees, school location, school safety, and customer satisfaction had a significant effect on the decision to choose a Gracia private school. Keywords: Service Quality, School Fees, School Location, Customer Satisfaction, Decision Making.
Copyrights © 2022