Muhammadiyah Journal of Nutrition and Food Science (MJNF)
Vol 3, No 2 (2022): Muhammadiyah Journal of Nutrition and Food Science (MJNF)

Analisis Nilai Kemurnian DNA Menggunakan Nano Fotometer pada Rasio 260/230 yang Diisolasi dari Produk Nugget

Sophian, Alfi (Unknown)
Yustina, Yustina (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2023

Abstract

Latar belakang: Parameter nilai kemurnian yang dianalisis dari panjang gelombang dengan rasio 260/230 merupakan parameter validasi sekunder yang digunakan untuk melakukan analisis mutu DNA hasil isolasi pada produk nugget ayam. Tujuan: Tujuan dari dilakukannya penelitian ini adalah untuk memberi informasi tentang nilai analisis kemurnian DNA hasil isolasi yang dibaca pada rasio 260/230.  Dengan diperolehnya informasi dari hasil penelitian ini diharapkan dapat memberi manfaat terhadap penelitian sejenis yang relevan. Metode: Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode isolasi DNA menggunakan teknik spin kolom, kemudian DNA hasil isolasi yang diperoleh dibaca menggunakan nano fotometer pada rasio 260/230. Hasil: Hasil pengukuran kemudian dihitung nilai rata-rata dan standar deviasinya.  Berdasarkan hasil pengukuran DNA hasil isolasi diperoleh hasil kemurnian yang dibaca pada rasio A260/A230 berada pada kisaran 1,98 – 2,10, dengan nilai rata-rata berada pada nilai 2,043. Simpulan: Berdasarkan hasil tersebut maka dapat disimpulkan bahwa DNA hasil isolasi yang diperoleh menunjukkan kualitas DNA yang baik berdasarkan syarat mutu nilai kemurnian DNA pada rasio 260/230 yaitu pada kisaran 2,0 – 2,2.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

MJNF

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Nursing Public Health

Description

Muhammadiyah Journal of Nutrition and Food science (MJNF) adalah jurnal ilmiah dalam bidang ilmu gizi dan pangan yang terbit secara berkala, setiap dua kali dalam setahun (Mei dan November), yang diterbitkan oleh Fakultas Kedokteran dan Kesehatan, Universitas Muhammadiyah Jakarta. MJNF ...