Bullying adalah perilaku yang menyimpang dari kekuasaan, perilaku tersebut dilakukan oleh individu atau berklompok yang memiliki tujuan untuk menyakiti perasan seseorang yang di lakukan berulang-ulang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana hubungan antara pola asuh yang otoriter dengan perilaku bullying pada remaja. Pola asuh merupakan ikatan anak dengan orang tua dalam hal pemberian kasih sayang, mengajarkan etika dalam kehidupan serta mendampingi perkembangan anak dalam hal fisik, psikis maupun sosial. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara pola asuh orang tua dengan perilaku bullying pada remaja. Jenis penelitian ini adalah Literature review ini menganalisis artikel yang relevan. Adapun artikel yang digunakan pada literature review ini adalah artikel yang didapatkan dengan menggunakan database Google Scholar dengan memasukkan kata kunci “pola asuh”, “Perilaku bullying” “pola asuh orang tua”, dan “peran orang tua”. Artikel yang digunakan adalah 30 artikel yang diterbitkan lima tahun terakhir. Hasil dari penelitian ini didapatkan bahwa pola asuh orang tua yang tidak baik akan mempengaruhi perilaku remaja seperti perilaku bullying.
Copyrights © 2022