Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pendidikan dan pelatihan serta motivasi kerja terhadap prestasi kerja pegawai Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Samarinda dan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah konsep pendidikan dan pelatihan serta motivasi terhadap pegawai. Penelitian ini menggunakan data yang diperoleh dari wawancara langsung menggunakan questioner. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi liniear berganda. Dari hasil analisis data yang saya lakukan dapat disimpulkan bahwa : (1) Pendidikan dan Pelatihan secara langsung terhadap kepuasan kerja pegawai berpengaruh signifikan (2) Motivasi Kerja secara langsung terhadap kepuasan kerja pegawai berpengaruh tidak signifikan (3) Pendidikan dan Pelatihan secara langsung terhadap prestasi kerja pegawai berpengaruh signifikan (4) Motivasi Kerja secara langsung terhadap prestasi kerja pegawai berpengaruh tidak signifikan (5) Kepuasan kerja pegawai secara langsung terhadap prestasi kerja pegawai berpengaruh tidak signifikan (6) Pendidikan dan Pelatihan secara tidak langsung terhadap prestasi Kerja pegawai melalui kepuasan Kerja pegawai tidak berpengaruh signifikan (7) Motivasi Kerja secara tidak langsung terhadap Prestasi Kerja pegawai melalui Kepuasan Kerja pegawai berpengaruh signifikan.
Copyrights © 2021