Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh likuiditas, ukuran perusahaan, profitabilitas dan pertumbuhan penjualan terhadap struktur modal perusahaan property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sampel penelitian ini ditentukan dengan metode purposive sampling berdasarkan kriteria perusahaan property dan real estate yang terdaftar di bursa Efek Indonesia (BEI) dan mempublikasikan laporan keuangan serta menyajikan datanya secara lengkap mencakup data dari variabel yang diteliti selama periode penelitian (2014-2016), sehingga diperoleh sampel sebanyak 33 perushaan. Variabel dalam penelitian ada dua yaitu: variabel independen meliputi likuiditas, ukuran perusahaan, profitabilitas dan pertumbuhan penjualan. Sedangkan variabel dependen dala struktur modal pada perusahaan property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia(BEI). Penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda program SPSS versi 20 pada tingkat signifikansi 5%, Hasil penelitian ini menyimpulkan likuiditas (Current Ratio) berpengaruh negatif signifikan terhadap struktur modal, ukuran perusahaan (size) berpengaruh positif signifikan terhadap struktur modal, profitabilitas (Net Profit Margin) berpengaruh negatif signifikan terhadap struktur modal, dan Pertumbuhan penjualan tidak berpengaruh signifikan terhadap struktur modal.
Copyrights © 2019