Jurnal Teknik Kimia
Vol 28 No 3 (2022): Jurnal Teknik Kimia

Biosintesis dan karakterisasi nanopartikel tembaga oksida (CuO) menggunakan ekstrak rimpang kencur (Kaempferia galanga L.)

Efrilia R Rahmawati (Departemen Kimia Universitas Negeri Malang, Malang - Indonesia)
Nazriati Nazriati (Departemen Kimia Universitas Negeri Malang, Malang - Indonesia)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2022

Abstract

Penggunaan nanopartikel telah berkembang pesat dalam berbagai bidang menyebabkan kebutuhan nanopartikel meningkat. Nanopartikel menjadi material yang banyak diminati karena memiliki banyak keunggulan jika dibandingkan dengan material jenis lain seperti raw material dan material yang berukuran lebih besar dari nanopartikel. Salah satu nanopartikel yang dikembangkan adalah nanopartikel CuO. Nanopartikel CuO umumnya disintesis dengan metode kimia dan fisika. Metode kimia dan fisika memberikan dampak negatif bagi lingkungan. Alternatif metode yang dapat digunakan adalah biosintesis. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan biosintesis nanopartikel CuO menggunakan ekstrak rimpang kencur (Kaempferia galanga L.). Ekstrak rimpang kencur (Kaempferia galanga L.) berperan sebagai agen capping dan penstabil dalam pembentukan nanopartikel CuO. Biosintesis nanopartikel CuO berhasil dilakukan dengan ditunjukkannya puncak-puncak pada difraktogram XRD pada sudut 2θ: 32,5°; 35,5°; 38,77°; 46,3°; 48,77°; 53,48°; 58,28°; 61,55°; 66,28°; 66,28°; 68,04°; 72,44°; 75,08°; dan 82,77° dan diperoleh pita serapan FTIR pada bilangan gelombang 594 dan 469 cm-1. Hasil Penelitian menunjukkan nanopartikel CuO memiliki ukuran partikel pada pH 10, 11, dan 12 secara berturut-turut sebesar 24,04; 23,84; dan 22,68 nm dengan morfologi berbentuk lempengan serta nilai energi celah pita nanopartikel CuO yang diperoleh sebesar 5,25 eV.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jtk

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry Energy Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Teknik Kimia merupakan publikasi tulisan ilmiah hasil riset dan pengalaman lapangan di bidang Teknik Kimia, mulai dari prinsip dasar atau fundamental sampai pada penerapan/aplikasinya di industri. Jurnal Teknik Kimia dalam versi cetak telah diterbitkan sejak tahun 1996. Jurnal Teknik Kimia ...