JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Vol. 6 No. 2 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)

Pengaruh Supervisi Kepala Sekolah dan Motivasi Kerja Guru terhadap Kepuasan Kerja Guru SMKN se Kabupaten Pekalongan

Puspasari, Yeni (Unknown)
Miyono, Noor (Unknown)
Abdullah, Ghufron (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Feb 2023

Abstract

Latar belakang masalah yang ditemukan adalah masih terdapat kelemahan dan kekurangan dalam supervisi akademik kepala sekolah, motivasi kerja guru dan kepuasan kerja guru, berdasarkan survei awal 50% sampel guru SMKN se kabupaten Pekalongan. Penelitian ini bertujuan mengetahui ada tidaknya 1) pengaruh supervisi kepala sekolah terhadap kepuasan kerja guru, 2) pengaruh motivasi kerja guru terhadap kepuasan kerja guru, 3) pengaruh supervisi kepala sekolah dan motivasi kerja guru terhadap kepuasan kerja guru SMK Negeri se Kabupaten Pekalongan. Penelitian ini adalah penelitian korelasional dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah guru SMK Negeri se Kabupeten Pekalongan dengan jumlah 303 orang, dengan jumlah sampel penelitian 172 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik proportional random sampling. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data meliputi analisis deskriptif, regresi linier sederhana dan regresi linier berganda menggunakan SPSS versi 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) supervisi kepala sekolah berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja guru sebesar 55,5%, 2) motivasi kerja guru berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja guru sebesar 65,7%, 3) supervisi kepala sekolah dan motivasi kerja guru berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja guru sebesar 69,5%. Simpulan Penelitian ini adalah terdapat pengaruh yang signifikan: 1) supervisi kepala sekolah terhadap kepuasan kerja guru, 2) motivasi kerja guru terhadap kepuasan kerja guru, dan 3) supervisi kepala sekolah dan motivasi kerja guru terhadap kepuasan kerja guru SMK Negeri se Kabupaten Pekalongan. Saran dari peneliti agar kepala sekolah meningkatkan perannya dalam supervisi akademik, juga guru meningkatkan motivasi kerjanya sehingga dapat meningkatkan kepuasan kerja guru.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIIP

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Other

Description

JIIP – Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Jurnal ilmiah ber-ISSN yang difokuskan pada keilmuan pendidikan secara umum antara lain: Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Teknologi Informasi, Pendidikan ...