Jurnal Riset Pembelajaran Matematika
Vol 4 No 2 (2022)

VALIDITAS MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA VIDEO ANIMASI BERBANTUAN ADOBE AFTER EFFECT BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING SMP KELAS VII

Rini Oktavianah (SMPN 7 Tuban)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2022

Abstract

Media pembelajaran adalah salah satu alat yang digunakan dalam proses belajar. Media pembelajaran yang digunakan dalam pembelajaran akan berpengaruh pada minat belajar dan pemahaman konsep siswa. Penggunaan sumber belajar masih terbatas pada penggunaan bahan cetak berupa buku paket. Penelitian ini bertujuan guna mengetahui kevalidan pengembangan media pembelajaran matematika video animasi berbantuan Adobe After Effect berbasis Problem Based Learning untuk siswa SMP. Penelitian ini adalah penelitian R&D (Research and Development). Model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu model 4-D yang dibagi menjadi 4 tahap yakni, tahap Pendefinisian (Define), Perancangan (Design), Pengembangan (Develop) dan Penyebaran (Disseminate). Hasil uji kevalidan dinilai dari hasil validasi ahli materi dan ahli media. Pada hasil uji kevalidan oleh ahli materi diperoleh skor rata-rata 3 dari skor maksimal 4 dengan kriteria baik. Hasil uji kevalidan oleh ahli media diperoleh skor rata-rata 3.40 dari skor maksimal 4 dengan kriteria baik. Disimpulkan bahwa hasil uji validasi media pembelajaran  matematika video animasi berbantuan Adobe After Effect berbasis Problem Based Learning untuk siswa SMP baik digunakan dalam pembelajaran di sekolah.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jrpm

Publisher

Subject

Education Mathematics Other

Description

Jurnal Riset Pembelajaran Matematika Unirow dengan p-ISSN: 2684-6810 dan e-ISSN: 2657-0580 diterbitkan oleh Prodi Pendidikan Matematika Universitas PGRI Ronggolawe Tuban yang diterbitkan dua kali setahun pada bulan April dan Oktober. Naskah yang dikirim dapat berupa tulisan yang diangkat dari hasil ...