Jurnal Ekonomi dan Bisnis (Ekobis-DA)
Vol 4, No 1 (2023): Jurnal Ekonomi Dan Bisnis EKOBIS-DA

ANALISIS PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN BAZNAS DALAM PENERIMAAN DAN PENYALURAN ZAKAT,INFAQ/SEDEKAH PADA BULAN NOVEMBER DAN DESEMBER TAHUN 2019

Hu'shila Awalia Rizqiani (Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam Institut Agama Islam darussalam Martapura)



Article Info

Publish Date
06 Jan 2023

Abstract

Lembaga zakat seperti BAZNAS harus mampu memberikan layanan yang baik dan transparan kepada masyarakat salah satunya dengan menyajikan laporan keuangan penerimaan dan penyaluran dana Zakat,infaq/sedekah. Setiap bulan atau setiap tahun kinerja lembaga BAZNAS dapat dilihat dari laporan keuangannya. Pada penelitian ini masalah yang diangkat adalah analisis perbandingan laporan keuangan BAZNAS dalam penerimaan dan penyaluran zakat,infaq/sedekah pada bulan November dan Desember tahun 2019.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kinerja lembaga BAZNAS dalam hal penerimaan dan penyaluran dana ZIS dalam bulan November dan Desember tahun 2019. Apakah terjadi kenaikan atau penurunan dalam hala penerimaan dan penyaluran.Penelitian ini berfokus pada laporan keuangan yang disajikan oleh BAZNAS pusat yaitu di jakarta. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa lembaga BAZNAS bulan November dan Desember menyajikan laporan keuangan penerimaan dan penyaluran dana zakat,infaq,sedekah secara umum terjadi peningkatan atau kenaikan yang signifikan, baik itu penerimaan zakat,infaq/sedekah. Namun dalam penyalurannya terjadi penurunan penyaluran dibidang kesehatan sebesar 57% dari bulan November ke Desember. Akan tetapi secara keseluruhan penyaluran mengalami kenaikan sekitar 24%

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ekobis

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal ilmiah yang terbit dua kali setahun, Januari – Juni dan Juli – Desember. Memuat tulisan yang diangkat dari hasil telaahan dan kajian analitis-kritis maupun dari hasil penelitian dalam bidang Ekonomi dan Bisnis Islam atau ...