Dalam rangka menunjang minat dan bakat siswa, maka kegiatan ekstrakurikuler di luar jam belajar formal diselenggarakan oleh sekolah-sekolah, termasuk ekstrakurikuler robotika di SD Negeri 2 Salatiga. Sebagai instansi yang belum pernah menyelenggarakan ekstrakurikuler robotika, maka SD Negeri 2 Salatiga belum memiliki bekal yang cukup untuk menyelenggarakan secara mandiri, baik dari sisi alat dan bahan maupun sumber daya manusianya. Untuk itulah kegiatan pengabdian masyarakat ini diselenggarakan sebagai jembatan bagi SD Negeri 2 Salatiga agar mampu menyelenggarakan ekstrakurikuler robotika yang berkelanjutan di masa mendatang. Metode yang digunakan dimulai dengan merancang topik pembelajaran, menyiapkan alat dan bahan, dan juga mengajar siswa-siswa peserta ekstrakurikuler seminggu sekali selama satu semester. Hasil dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah meningkatnya minat siswa terhadap bidang robotika dan juga ketrampilan siswa. Selain itu, kegiatan pengabdian masyarakat ini menjadi bekal berharga bagi SD Negeri 2 Salatiga untuk menyelenggarakan kegiatan serupa di kemudian hari.
Copyrights © 2022