Jurnal Pendidikan Indonesia (Japendi)
Vol. 2 No. 05 (2021): Jurnal Pendidikan Indonesia (Japendi)

Pengaruh Orang Tua Bekerja Terhadap Perilaku (Positive) Anak Usia 5-6 Tahun pada Masa Pandemi

Cahya Sekar Melati (Universitas Negeri Surabaya)
Rachma Hasibuan (Universitas Negeri Surabaya)



Article Info

Publish Date
25 May 2021

Abstract

Selain memberikan pengasuhan pada anak, orang tua memiliki kewajiban untuk memenuhi nafkah finansial anak. Dengan bekerja orang tua mampu mencukupi kebutuhan yang dibutuhkan anak. Masa pandemi di Indonesia saat ini mengakibatkan beberapa orang tua bekerja dari rumah. Karena itu pengasuhan orang tua terhadap anak dapat diberikan dengan lebih intensif. Penelitian ini bertujuan mengetahui ada atau tidakĀ  pengaruh dari orang tua bekerja terhadap perilaku anak usia 5-6 tahun. Dengan menggunakan metode pendekatan kuantitatif serta jenis penelitian survei, populasi sebanyak 1.076 orang tua yang memiliki anak usia 5-6 tahun di Kecamatan Kepanjenkidul Kota Blitar. Sampel yang digunakan sebanyak 100 orang tua yang memiliki anak usia 5-6 tahun di Kecamatan Kepanjenkidul Kota Blitar. Teknik Pengambilan sampel menggunakan probability sampling (random sampling) dengan pengujian menggunakan uji regresi linier sederhana. Penelitian ini fokus terhadap perilaku sosial anak yang meliputi kerjasama, peduli, dan perilaku akrab. Hasilnya menunjukan ada pengaruh orang tua bekerja terhadap perilaku anak usia 5-6 tahun saat masa pandemi di Kecamatan Kepanjenkidul Kota Blitar, yang dibuktikan dengan nilai koefisien determinasi (R Square) sebesar 31% dan nilai signifikansi dari uji analisis regresi linier sederhana yaitu 0,000 < 0,05 yang menunjukan jika Ho ditolak dan Ha diterima. Maka bisa dikatakan terdapat pengaruh orang tua bekerja terhadap perilaku anak usia 5-6 tahun di Kecamatan Kepanjenkidul Kota Blitar.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

japendi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Jurnal Pendidikan Indonesia (Japendi) is a peer-reviewed and open-access academic journal with a focus on education. This journal is published bi-monthly by CV. Publikasi Indonesia. Jurnal Pendidikan Indonesia (Japendi) provides a means for sustained discussion of relevant issues that fall within ...