Jurnal Biofiskim: Pendidikan dan Pembelajaran IPA
Vol 4, No 2 (2022)

PENGARUH MODEL PROCESS ORIENTED GUIDED INQUIRY LEARNING (POGIL) DENGAN PENDEKATAN BERBASIS KONTEKSTUAL DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS DITINJAU DARI KEDISIPLINAN SISWA SMA

Juwit Nopti Supdian Anugrah (Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sulawesi Tenggara)
La Harimu (Jurusan Pendidikan Kimia dan S2 Pendidikan IPA Pascasarjana Universitas Halu Oleo, Kendari)
LOAN Ramadhan (Jurusan Kimia dan S2 Pendidikan IPA Pascasarjana Universitas Halu Oleo, Kendari)



Article Info

Publish Date
09 Feb 2023

Abstract

Telah dilakukan penelitian Pengaruh Model Process Oriented Guided Inquiry Learning (POGIL) dengan Pendekatan Berbasis Kontekstual dalam Meningkatkan Hasil Belajar dan Keterampilan Berpikir Kritis ditinjau dari Kedisiplinan Siswa SMA. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran POGIL dengan pendekatan berbasis kontekstual terhadap hasil belajar dan keterampilan berpikir kritis ditinjau dari kedisiplinan peserta didik. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 52 peserta didik SMAN 5 Konawe Selatan kelas XI MIPA tahun pelajaran 2021/2022. Penelitian ini menggunakan metode kuasi eksperimen dengan desain Pretest-Posttest Control Group Design. Pengumpulan data dilakukan dengan tes hasil belajar, tes keterampilan berpikir kritis, dan angket kedisiplinan peserta didik. Analisis data dilakukan secara deskriptif dan inferensial menggunakan uji univariat. Hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa nilai rata-rata peningkatan (N-gain) hasil belajar antara peserta didik kelas eksperimen dengan peserta didik kelas kontrol berturut-turut sebesar 0,65 dan 0,51; untuk keterampilan berpikir kritis peserta didik adalah 0,40 dan 0,24. Selanjutnya, nilai rata-rata peningkatan (N-gain) hasil belajar antara peserta didik dengan tingkat kedisiplinan sangat kuat, kuat dan cukup berturt-turut sebesar 0,65, 0,56, dan 0,38; untuk keterampilan berpikir kritis peserta didik adalah 0,36, 0,32, dan 0,16. Berdasarkan hasil analisis inferensial memberikan kesimpulan bahwa penerapan model pembelajaran POGIL dengan pendekatan berbasis kontekstual dapat meningkatkan hasil belajar dan keterampilan berpikir kritis peserta didik. Peserta didik dengan tingkat kedisiplinan sangat kuat lebih baik dari peserta didik dengan tingkat kedisiplinan kuat dan cukup dalam capaian hasil belajar dan berpikir kritis, serta tidak terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran dengan kedisiplinan peserta didik terhadap nilai rata-rata peningkatan (N-gain) hasil belajar dan keterampilan berpikir kritis peserta didik.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Biofiskim

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Social Sciences

Description

Jurnal Biofiskim untuk Pendidikan dan Pembelajaran IPA (JBPPI) merupakan jurnal untuk peneliti, guru , dan pengembang kurikulum IPA pada semua level pendidikan IPA. JBPPI terbit dua kali setahun secara elektronik pada bulan april dan Oktober. Tulisan yang dapat dimuat pada jurnal ini meliputi: hasil ...