Jurnal Pengabdian Mandiri
Vol. 2 No. 2: Februari 2023

ANALISIS KEBIJAKAN PENGAKUAN PENDAPATAN PADA UD.MEGA TEKNIK

Cindy Claretta (Ekonomi, UWIKA, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia)
Naomi Subagio (Ekonomi, UWIKA, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia)
Melvie Paramitha (Ekonomi, UWIKA, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia)



Article Info

Publish Date
15 Feb 2023

Abstract

Mega Teknik Surabaya merupakan objek dalam penelitian ini. Usaha yang beralamat di Jalan Kedung Tarukan 156 Surabaya ini bergerak di Supplier Bahan Bangunan. Pendapatan perusahaan ini terdiri dari pendapatan penjualan. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui kesesuaian pengakuan pendapatan pada UD. Mega Teknik Surabaya dengan prinsip akuntansi yang berterima umum. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder, sedangkan teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan wawancara dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan adalah merode deskriptif Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui apakah pengakuan pendapatan yang dilakukan oleh UD. Mega Teknik telah sesuai dengan PSAK 23. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data yang telah diolah, diperoleh dari perusahaan dan juga dari laporan keuangan berupa laporan laba rugi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa UD. Mega Teknik telah memenuhi standar sesuai dengan PSAK No. 23 yang menyatakan bahwa pendapatan diukur dengan nilai wajar yang diterima atau dapat diterima dan dapat dikatakan bahwa perusahaan telah mengukur pendapatan sebagaimana mestinya yaitu dengan nilai wajar dan menggunakan satuan rupiah.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JPM

Publisher

Subject

Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Pengabdian Mandiri and with printed version of ISSN:2809-8889 and the online version of ISSN:2809-8579 accomodates original research, or theoretical papers. We invite critical and constructive inquiries into wide range of fields of study with emphasis on interdisciplinary approaches that ...