Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengetahui pengaruh motivasi berwirausaha terhadap minat berwirausaha 2) mengetahui pengaruh lingkungan sekolah terhadap minat berwirausaha pada siswa Tata Kecantikan Kulit dan Rambut di SMKN 27 Jakarta. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain penelitian korelasi. Populasi penelitian adalah seluruh siswa SMK kelas XI dan XII yang mendapatkan mata pelajaran kewirausahaan. Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner, dianalisis menggunakan analisis regresi linier berganda dengan bantuan program SPSS 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara motivasi berwirausaha terhadap minat berwirausaha dan terdapat pengaruh positif dan signifikan antara lingkungan sekolah terhadap minat berwirausaha pada siswa Tata Kecantikan Kulit dan Rambut di SMKN 27 Jakarta.
Copyrights © 2023