Sibatik Journal : Jurnal Ilmiah Bidang Sosial, Ekonomi, Budaya, Teknologi, Dan Pendidikan
Vol. 2 No. 2 (2023): January

ANALISIS SENTIMEN TERHADAP APLIKASI COFFEE MEETS BAGEL DENGAN ALGORITMA NAÏVE BAYES CLASSIFIER

Andika Saputra (Universitas Muhammadiyah Prof. DR Hamka)
Firman Noor Hasan (Universitas Muhammadiyah Prof. DR Hamka)



Article Info

Publish Date
16 Jan 2023

Abstract

Di era modern dengan kemajuan teknologi yang sangat pesat ini, tercipta banyak aplikasi yang dapat membantu beragam kebutuhan manusia saat ini. Salah satu nya adalah aplikasi online dating atau aplikasi pencari jodoh online. Banyaknya pihak yang melihat peluang bisnis dari membuat aplikasi online dating ini dengan memanfaatkan latar belakang manusia untuk mencari jodoh. Aplikasi online dating menjadi fenomena sosial di kalangan masyarakat mulai dari kalangan muda sampai yang tua, mereka yang belum menemukan jodohnya mencoba untuk menggunakan aplikasi online dating ini sebagai alternatif untuk mendapatkan jodoh lebih mudah. Kegiatan online dating berbeda dengan mencari pasangan yang umumnya secara konvensional, hubungan yang tercipta melalui aplikasi online dating tergantung pada daya tarik pengguna dan gaya komunikasi penggunanya. Aplikasi online dating telah memiliki banyak digemari setelah kemunculan dan cara kerjanya yang membuat pengguna bertemu dengan banyak orang baru lalu menjalin banyak hubungan pertemanan. Fenomena tersebut membuat situs dan aplikasi online dating ini menjadi wadah bagi orang-orang yang ingin menjalin pertemanan dan menemukan pasangan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

SIBATIK

Publisher

Subject

Arts Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

SIBATIK JOURNAL merupakan jurnal ilmiah populer bidang Sosial, Ekonomi, Budaya, Teknologi, dan Pendidikan yang terbit setiap bulan. SIBATIK JOURNAL menerima naskah hasil penelitian dan hasil kajian yang memunculkan gagasan-gagasan ilmiah dan aktual di bidang Sosial, Ekonomi, Budaya, Teknologi, dan ...