Laboratorium merupakan kebutuhan vital bagi proses belajar mengajar dan pengembangan kebutuhan tentang sarana dan prasarana di jurusan. Oleh sebab itu pengembangan laboratorium yang berbasis penelitian mendorong untuk membuka laboratorium baru, salah satunya laboratorium mekanika fluida. Sebagai langkah awal laboratorium mekanika fluida untuk aplikasi sederhana dari teori yang ada, maka dirancang alat ukur kapasitas fluida (v-notch weir 90°).Penelitian ini bertujuan untuk membuat alat ukur kapasitas fluida dengan menggunakan V-notch weir 90° dan dibandingkan dengan water flow meter yang dapat digunakan untuk mengaplikasikan teori mekanika fluida dan peningkatan fasilitas laboratorium sehingga mahasiswa dapat lebih paham dan mengerti dari teori yang telah didapat. Dari hasil penelitian didapatkan kesimpulan spesifikasi alat ukur kapasistas dari V-notvh weir 90° dengan dimensi, sebagai berikut: lebar v-notch weir (62 cm), tinggi v-notch weir (31 cm), tinggi ambang puncak (N-B) (10 cm), tinggi lantai puncak (N-H) (21 cm), lebar takik dengan dinding (21 cm), Sisi takik pada v-notch weir (20 cm) dan panjang v-notch weir (50 cm). Pengukuran kapasitas fluida menggunakan V-notch weir 90° mempunyai korelasi yang diwakili oleh koefisien determinasi sebesar 0,985 dibandingkan dengan penggunaan water flow meter.
Copyrights © 2012