Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis berpikir ilmiah peserta didik SD di Desa Laut Dendang, Kabupaten Deli Serdang. Jenis penelitian adalah penelitian eksperimen. Pengumpulan data dilakukan menggunakan tes kemampuan berpikir ilmiah yang terdiri dari 5 item soal yang mengandung indikator kemampuan berpikir ilmiah. Penelitian dilakukan di MIS Nurul Fadhilah Laut Dendang. Keseluruhan jumlah populasi yaitu 78 peserta didik dengan jumlah sampel 50 peserta didik, dengan 23 peserta didik sebagai kelas kontrol dan 27 peserta didik sebagai kelas eksperimen. Data yang diperoleh selanjutnya diuji menggunakan statistik deskriptif kuantitatif. Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimen. Dari hasil penelitian ini terdapat perbedaan kemampuan berpikir ilmiah yang berbeda, antara kelas kontrol dan kelas eksperimen. Perbedaan ini disebabkan oleh perlakuan berbeda yang diterapkan kepada peserta didik yang diajarkan dengan menggunakan LKPD berbasis Mind Map dan yang diajarkan hanya dengan metode ceramah.
Copyrights © 2023