Jurnal Leverage, Engagement, Empowerment of Community (LeECOM)
Vol. 4 No. 2 (2022): Jurnal Leverage, Engagement, Empowerment of Community (LeECOM)

POTENSI KEARIFAN LOKAL DESA TLOGOSARI MENUJU DESA WISATA KECAMATAN TUTUR KABUPATEN PASURUAN

Sueb, Sueb (Unknown)
Lutfi, Lutfi (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jan 2023

Abstract

Desa Tlogosari memiliki potensi sebagai desa wisata, terbukti letak geografis desa berada pada daerah perbukitan, pegunungan, dan iklim yang dingin serta didukung banyaknya kearifan dan potensi lokal yang berada di desa tersebut yang dapat dikembangkan menjadi desa wisata. Desa tersebut berada di Kecamatan Tutur Kabupaten Pasuruan wilayah selatan. Dengan adanya desa wisata tersebut masih perlu pengembangan di antara perwujudan pemberdayaan masyarakat dalam kemandirian masyarakat Desa Tlogosari, khususnya pengembangan potensi kearifan lokal untuk menjadi desa wisata. Hal itu penting dilakukan dengan tujuan agar dapat memberikan wawasan dalam rangka pengembangan Desa Tlogosari dalam memanfaatkan potensi kearifan lokal yang berada di Desa Tlogosari. Berdasarkan permasalahan tersebut, tim pengabdian kepada masyarakat melakukan pendampingan dan pelatihan kepada masyarakat Desa Tlogosari dalam bentuk work- shop inisiasi program, pelatihan manajemen visitor, pelatihan media promosi destinasi desa wisata, serta monitoring dan evaluasi. Dari hasil PKM dapat disimpulkan bahwa Desa Tlogosai memiliki keunggulan yang bisa dikembangkan menjadi objek desa wisata. Potensi yang dimiliki adalah sumber daya alam, sumber daya manusia, dan sumber sosial budaya yang dapat menjadi minat wisatawan. Sebagai upaya mendukung transformasi menjadi desa wisata, diperlukan program kegiatan di antaranya workshop, pelatihan manajemen visitor, pelatihan media promosi destinasi desa wisata, serta moni- toring dan evaluasi

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

LeECOM

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

Jurnal Leverage, Engagement, Empowerment of Community (LeECOM) (p-ISSN 2686-2786 and e-ISSN 2685-8630) is published twice a year in the months of May and November. It publishes manuscripts within the fields of entrepreneur and community service. Jurnal Leverage, Engagement, Empowerment of Community ...