Film Hotel Mumbai adalah film yang bergenre drama, sejarah, thriller dan berusaha menggangkat simbol-simbol dan unsur-unsur yang identik dengan agama Islam. Dimana agama Islam menjadi suatu ancaman, bukan sebagai agama yang merupakan rahmatan lil 'alamain, rahmat bagi seluruh alam. Oleh karena itu peneliti tertarik untuk menganalisa konstruksi Islam yang terdapat pada film Hotel Mumbai sehingga penelitian ini berjudul "Studi Analisa Semiotika Konstruksi Islam dalam Film Hotel Mumbai". Tujuan penelitian ini adalah bagaimana konstruksi Islam dalam film Hotel Mumbai dengan menggunakan analisa semiotika John Fiske. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan analisa semiotika. Scene yang mengrekonstruksikan Islam dalam film Hotel Mumbai yang menjadi objek dalam penelitian ini kan dianalisa menggunakan semiotika John Fiske. Kode-kode sosial yang dikemukan oleh John Fiske terbagi menjadi 3 tahapan yaitu level realitas, level representatif dan level ideology. Hasil dari penelitian adanya tujuh scene yang mengandung konstruksi Islam baik itu dari level realitas (lingkungan, kostum, penampilan, kelakuan, cara berbicara, ekspresi), level representasi (suara, perevisian, pemilihan pemain, konflik, percakapan) dan juga level ideology(ras, kapitalisme). Kesimpulan yang dapat ditarik dari penelitian ini menunjukkan bahwa dalam film Hotel Mumbai terdapat konstruksi Islam pada scene tertentu dalam adegan film Hotel Mumbai
Copyrights © 2022