Inisiasi
Volume 10, Edisi 1, Juni 2021

Partisipasi Masyarakat Dalam Konservasi Benda-Benda Budaya Di Desa Banjarejo Kecamatan Gabus Kabupaten Grobogan Jawa Tengah

Zainal Muttaqin (Bappeda dan Litbang Kabupaten Wonogiri)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2021

Abstract

Partisipasi masyarakat dalam konservasi benda budaya merupakan keikutsertaan masyarakat dalam melakukan upaya konservasi cagar budaya. Perilaku manusia seringkali melakukan perusakan maupun menjualbelikan benda budaya. Konservasi lahir akibat adanya kebutuhan melestarikan sumber daya alam karena mengalami degradasi mutu yang tajam. Modal sosial masyarakat berpengaruh terhadap konservasi benda budaya. Desa Banjarejo Kecamatan Gabus Kabupaten Grobogan salah satu daerah yang mempunyai peninggalan cagar budaya yang perlu dilestarikan. Penelitian dilaksanakan dengan pendekatan deskriptif dengan wawancara mendalam untuk mendapatkan data yang berkaitan dengan penelitian. Hasil penelitian ini adalah 1) tingkatan partisipasi masyarakat dalam konservasi benda-benda budaya dan 2) bentuk partisipasi masyarakat dalam konservasi benda-benda budaya.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

inisiasi

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Social Sciences Veterinary Other

Description

Inisiasi merupakan media ilmiah (jurnal) yang menginformasikan penyebarluasan hasil penelitian, pengembangan dan inovasi dari berbagai bidang dan disiplin ilmu. Inisiasi diterbitkan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Dan Penelitian dan Pengembangan (BAPPEDA dan LITBANG) Kabupaten Wonogiri, ...