Jurnal Tarombo
Vol 4 No 1 Februari (2023): Jurnal Tarombo

PEMBELAJARAN SEJARAH DI PONDOK PESANTREN (Studi Kasus MAS-Mukhtariyah Nagasaribu Tahun 2019-2020)

Erwin Siregar (Institut Pendidikan Tapanuli Selatan)
Nurmadiana Harahap (Institut Pendidikan Tapanuli Selatan)



Article Info

Publish Date
10 Feb 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Analisis pembelaran sejaran di pondok pesantren Al-mukhtariya Nagasaribu (studi kasus siswa kelas XI MAS tahun 2019-2020). Penelitian adalah penelitian deskriptif. Pengumpulan data menggunakan Wawancara dan Dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa: 1) Perencanaan pembelajaran sudah sesuai dengan prosedur kurikulum 2013 dengan menyusun langkah-langkah penyusunan perencanaan kurikulu 2013. Sistem pengembangannya mengikuti MGMP, tetapi dalam pelaksanaan belm terlaksana dengan baik. 2)Pelaksanaan pembelajaran sejarah di pondok pesantren Almukhtariyah Nagasaribu belum terlaksana dengan baik. Karena guru belum paham dengan kurikulu 2013, keterbatasan waktu di dalam belajar, kemudian guru mengajar dalam pembelajaran sejarah hanya menggunakan metode ceramah, media pembelajaran sejarah belum ada, dan sumber belajar yang digunakan masih buku. 3) Evaluasi pembelajaran sejarah di Pondok Pesantren Al-mukhtariyah Nagasaribu sudan menggunakan prosedur penilaian, kriteria penilaian, dan tehnik penilaian, tetapi belum dilaksanakan dengan kriteria penilaian yang ada di perencanaan pembelajaran sejarah yang ada di kurikulum 2013.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

tarombo

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

Jurnal Tarombo : adalah publikasi ilmiah yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Sejarah Instititut Pendidikan Tapanuli Selatan yang berisi tentang hasil penelitian Sejarah, Pendidikan dan Sosial. Tujuan dari Jurnal ini adalah untuk penyebaran informasi dan publikasi kajian sejarah, ...