SEMINAR NASIONAL PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
2021: Prosiding Seminar Nasional Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (SNPPKM 2021)

Asuhan Keperawatan Keluarga dengan Ketidakefektifan Manajemen Kesehatan Pada Kasus Hipertensi Tn.S di Kelurahan Toyareja Kecamatan Purbalingga

Cindi Dwi Andika Putri (Universitas Harapan Bangsa)
Wasis Eko Kurniawan (Universitas Harapan Bangsa)
Noor Rochmah Ida Ayu Tresno Putri (Universitas Harapan Bangsa)



Article Info

Publish Date
09 Nov 2021

Abstract

Hipertensi merupakan penyakit yang lebih sering dikenal sebagai peningkatan tekanan darah dimana tekanan darah sistolik dan diastolik lebih dari 140 mmHg/ 90 mmHg. Angka kejadian penyakit hipertensi masih tergolong tinggi dan terus meningkat setiap tahunnya. Masalah keperawatan yang sering muncul pada keluarga dengan salah satu anggota keluarga menderita hipertensi adalah Ketidakefektifan Manajemen Kesehatan karena ketidaktepatan aktivitas keluarga untuk memenuhi tujuan kesehatan, mengurangi faktor risiko, dan kurang perhatian pada penyakit. Asuhan keperawatan keluarga yang tepat dibutuhkan untuk mengatasi masalah tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan gambaran pelaksanaan asuhan keperawatan keluarga dengan ketidakefektifan manajemen kesehatan keluarga pada kasus. Penelitian ini menggunakan studi kasus dengan teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Dari hasil penelitian diperoleh data pengkajian kurangnya persepsi dan pengetahuan keluarga mengenai hipertensi serta penatalaksanaannya dilakukan dengan memberikan informasi terkait penyakit. Masalah keperawatan yang ditetapkan sudah sesuai dengan batasan karakteristik dan etiologi menggunakan 5 tugas kesehatan keluarga. Evaluasi sesuai dengan dengan tujuan asuhaan teratasinya masalah ketidakefektifan manajemen kesehatan dipengaruhi oleh faktor lingkungan disekitar terutama dukungan dari keuarga selama perawatan. Jadi semakin tinggi dukungan lingkungan yang diberikan dapat membantu klien dalam meningkatkan pola hidup sehatnya

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

SNPPKM

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Nursing

Description

Prosiding Seminar Nasional Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (SNPPKM) Universitas Harapan Bangsa merupakan kumpulan artikel dari hasil kegiatan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat yang diikutsertakan pada kegiatan Seminar Nasional Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat ...