KREASI
Vol. 3 No. 2 (2018)

PERANCANGAN INTERIOR RESTORAN CUB AND CRUMBS CAFE DI SURABAYA

Michelle Putra Bani (Universitas Ciputra)
Tri Noviyanto P.Utomo (Universitas Ciputra)



Article Info

Publish Date
24 Mar 2019

Abstract

Inc Studio didirikan dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan klien atas desain interior yang dapat menunjang perkembangan bisnis klien. Layanan usaha yang diberikan oleh Inc Studio adalah berupa konsultan perancangan desain interior untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan klien. Adanya layanan grafis merupakan nilai tambah perusahaan. Café Cub and Crumbs pada awalnya merupakan salah satu cafe di Surabaya yang menyajikan kopi dan makanan ringan. Café ini sudah memiliki 2 cabang di surabaya. Pemilik dari café Cub and Crumbs menginginkan untuk mengembangakan bisnisnya dengan menambahkan penyajian makanan maincourse pada menu. Tujuan perancangan Cub and Crumbs café adalah terciptanya desain yang dapat menggambarkan image restaurant sesuai dengan menu yang ditawarkan dan terciptanya desain yang dapat meningkatkan efesiensi pelayanan restoran. Konsep desain yang diinginkan oleh pemilik restoran adalah sebuah coffe shop dengan style art-deco dan scandinavian. Dengan demikian suasana yang dihadirkan pun juga dirubah sesuai dengan tema hidangan yang ditawarkan. Perancangan ini akan menyakup seluruh area restoran yang memiliki luasan 645 m2. Aplikasi finishing dalam interior Cub and Crumbs banyak memilih pemakaian warna natural. Pemilihan warna yang digunakan pada finishing dinding ini sesuai dengan color scheme yang mengacu pada style Scandinavian art-deco.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

KREASI

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

This bi-annual journal published every April and October, managed by the Interior Architecture Department of Universitas Ciputra. KREASI-Journal of Design & Creative Industry invites students to disseminate the latest ideas and knowledge in the field of Architecture, Interior Design, Creative ...