Jurnal Nurse
Vol. 6 No. 1 (2023): Januari : Jurnal Nurse

PENGARUH MEDITASI TERHADAP PENURUNAN TINGKAT STRESS PADA LANSIA DI PANTI JOMPO LKS.LU BERINGIN HUTUO LIMBOTO

Iin Novriyanti Ali (Universitas Muhammadiyah Gorontalo)
Hamna Vonny Lasanuddin (Universitas Muhammadiyah Gorontalo)
Firmawati Firmawati (Universitas Muhammadiyah Gorontalo)



Article Info

Publish Date
09 Mar 2023

Abstract

Stress merupakan masalah kesehatan jiwa yang paling banyak dihadapi pada lanjut usia. Oleh karena itu kondisi stress pada lansia, harus diperbaiki dengan cara memberikan tindakan non farmakologi berupa relaksasi melalui meditasi. Karena meditasi merupakan salah satu cara untuk menangani gangguan mental seperti stress serta sangat efektif untuk membantu meningkatkan kinerja kognitif dan emosi serta perilaku seseorang dalam menghadapi situasi stress Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah ada pengaruh meditasi terhadap penurunan tingkat stress pada lansia di LKS.LU Beringin Hutuo Limboto. Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan desain penelitian menggunakan metode penelitian pre-Experimental yaitu dengan pendekatan design one group pretest-posttest. Sampel diambil dengan teknik Purposive Sampling dengan jumlah sampel berjumlah 14 jiwa. Uji analisis data yang digunakan yaitu uji Paired Sample T Test. Hasil penelitian uji analisis didapatkan nilai p-value = 0,000 < dari nilai α 0,05 yang artinya ada pengaruh meditasi terhadap penurunan tingkat stress pada lansia di LKS.LU Beringin Hutuo Limboto.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Nurse

Publisher

Subject

Nursing

Description

bidang keperawatan termasuk penelitian dasar dalam keperawatan, keperawatan manajemen, keadaan darurat, dan keperawatan kritis, keperawatan medis-bedah, keperawatan kesehatan mental, keperawatan maternitas, keperawatan Anak, gerontologis keperawatan, keperawatan komunitas, keperawatan pendidikan ...