Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menilai hipotesis efektivitas persepsi media power point dan kemandirian belajar pada penguasaan penulisan Report Text mahasiswa Kesehatan Masyarakat STIKes Widya Dharma Husada Tangerang. Responden adalah 115 mahasiswa semester satu Kesehatan Masyarakat STIKes Widya Dharma Husada Tangerang. Penerapan metode yang dilakukan yaitu kuantitatif dengan menggunakan kuesioner untuk pengambilan data primer. Pada analisa penelitian, digunakan analisis regresi berganda dengan software SPSS. Hasil dari penelitian membuktikan bahwa (1) persepsi media power point memiliki efektivitas yang signifikan pada penguasaan penulisan Report Text mahasiswa Kesehatan Masyarakat STIKes Widya Dharma Husada Tangerang sebesar 6,23%. (2) persepsi kemandirian belajar memiliki efektivitas yang signifikan pada penguasaan penulisan Report Text mahasiswa Kesehatan Masyarakat STIKes Widya Dharma Husada Tangerang sebesar 10,19%, dan (3) persepsi media power point dan kemandirian belajar secara bersamaan memiliki efektivitas yang signifikan pada penguasaan penulisan Report Text mahasiswa Kesehatan Masyarakat STIKes Widya Dharma Husada Tangerang sebesar 14,9%, dan sisanya dipengaruhi oleh faktor yang tidak diteliti yaitu 85,1%. Kata kunci: media belajar; kemandirian belajar; penguasaan penulisan Report Text
Copyrights © 2023