Tax & Accounting Review
Vol 3, No 2 (2013): Tax & Accounting Review

Perbedaan Compliance Costs Sebelum Dan Sesudah Penggunaan Aplikasi e-Filing Pada Wajib Pajak Orang Pribadi Pengguna e-Filing Di Wilayah KPP Pratama Surabaya Wonocolo Tahun 2014

Setiawan, Chrestin (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jul 2014

Abstract

Kemajuan teknologi sangat dimanfaatkan dalam modernisasi sistem pajak. Salah satu contohnya adalah sistem e-Filing. E-Filing diharapkan dapat mengurangi compliance costs/biaya kepatuhan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan compliance costs wajib pajak orang pribadi sebelum dan sesudah menggunakan e-Filing. Ada tiga indikator yang digunakan untuk mengukur compliance costs, yaitu time costs, money costs dan psychological costs. Hipotesis dalam penelitian ini diuji menggunakan t-test of related.Hasil dari penelitian ini membuktikan bahwa ada perbedaan pada compliance costs sebelum dan sesudah menggunakan e-Filing, dimana sesudah menggunakan e-Filing compliance costs menjadi lebih rendah. Time costs berkurang rata-rata 2,61 jam. Submittime merupakan indikator yang paling signifikan mengalami penurunan setelah e-Filing, dari 0,92 jam menjadi 0,11 jam. Money costs juga mengalami penurunan rata-rata Rp.29.330,00. Psychological costs, sesuai dengan uji t-test of related juga menunjukkan penurunan setelah e-Filing.

Copyrights © 2013