Abstrak Tujuan dari penelitian ini yaitu (1) mendeskripsikan bentuk-bentuk kegiatan yang mencerminkan sikap Nasionalisme remaja desa Pulorejo (2) mendeskripsikan perilaku remaja mencerminkan sikap nasionalisme di dalam masyarakat Desa Pulorejo Kecamatan Dawarblandong Kabupaten Mookerto. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Lokasi penelitian ini di Desa Pulorejo Kecamatan Dawarblandong Kabupaten Mojokerto. Informan penelitian ini adalah pengurus Karang Taruna, anggota Karang Taruna dan tokoh masyarakat Desa Pulorejo. Data dikumpulkan dengan menggunakan wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Karang Taruna “Karya Muda” menyelenggarakan bentuk-bentuk kegiatan dalam program kerja meliputi peringatan HUT RI, PHBI, gotong royong, sinoman dan bakti sosial sebagai cerminan sikap nasionalisme. Bentuk Kegiatan Peringatan HUT merupakan suatu bentuk menghargai jasa pahlawan dan cinta terhadap tanah air. Bentuk kegiatan PHBI membentuk akhlaq remaja untuk yang sesuai dengan sikap Nasionalisme. Bentuk Kegiatan gotong royong menunjukkan adanya kerukunan dan kerja sama dengan masyarakat sekitar. Bentuk Kegiatan sinoman menunjukkan adanya menjaga persaudaraan antara sesama. Bentuk kegiatan kerja bakti merupakan bentuk kepedulian sebagai empati dan simpati terhadap orang lain. (2) Remaja menunjukkan suatu perilaku mencerminkan sikap Nasionalisme meliputi aktif dalam kegiatan organisasi, memperingati hari besar Nasional dan agama, taat pada aturan yang ada, mempunyai partisipasi aktif dalam kegiatan social, dan mengoptimalkan kegiatan pengembangan diri. Kata Kunci : Peran Karang Taruna, Sikap Nasionalisme Abstract The purpose of this study are (1) describe the forms of activities that reflect the attitude of nationalism Pulorejo village teenagers (2) to describe the behavior of adolescents reflect the attitude of nationalism in the District Pulorejo villagers Dawarblandong Mookerto district. This study used a qualitative approach with descriptive methods. The location of this research in the Village Pulorejo Dawarblandong District of Mojokerto. The informants are administrators Youth, members of Youth and community leaders Pulorejo village. Data was collected using in-depth interviews, observation and documentation. The results showed that (1) the Youth "Karya Muda" organized forms of activity in the work program includes the anniversary of RI, PHBI, mutual cooperation, sinoman and social events as a reflection of the attitude of nationalism. Anniversary Event form is a form appreciate the services of the hero and the love of the homeland. Form of activity for teenagers morality PHBI form in accordance with the attitude of nationalism. Forms of mutual cooperation activities showed harmony and cooperation with the surrounding community. Activity form sinoman showed maintain brotherhood among others. Forms of community service activities is a concern as empathy and sympathy for others. (2) Teen shows a behavior reflects the attitudes Nationalism includes active in organizational activities, commemorating the national and religious holidays, obey the existing rules, to have active participation in social activities, and optimize self-development activities. Keywords: Role of Youth, attitude Nationalism.
Copyrights © 2016