Pada abad ke-21 pendidikan berorientasi sains wajib menekankan literasi sains. Penelitian ini menyajikan hasil dari e-modul interaktif berbasis nature of science (NoS) yang telah dikembangkan berdasar validitas, kepraktisan, dan keefektifan. Penelitian ini menggunakan metode pengembangan 4D yang meliputi tahap Define, Design, Develop, dan Disseminate. Metode ini telah disesuaikan dengan tujuan penelitian sehingga hanya sampai tahap Develop. Hasil validitas e-modul yang dikembangkan pada setiap komponennya, yaitu: isi, literasi sains, NoS, bahasa, dan penyajian mendapatkan kategori sangat valid. Hasil dari kepraktisan pada setiap komponenya, yaitu: isi, literasi sains, NoS, motivasi, dan penyajian mendapatkan kategori sangat praktis. Hasil keefektifan berasal dari soal tes literasi yang digunakan untuk menguji pengetahuan kognitif, didapatkan nilai N-gain yang bervariasi yaitu 0,7 pada tingkat kognitif Low; 0,7 pada tingkat kognitif Medium; dan 0,8 pada tingkat kognitif High.
Copyrights © 2022