Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa pada materi barisan dan deret menggunakan model pembelajaran SQ4R (Survey Question Read Recite Review Reflect) pada siswa kelas X SMAN 11 Kota Bengkulu. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas yang dilakukan dalam dua siklus. Instrumen yang digunakan adalah tes dan lembar observasi. Subjek penelitian adalah siswa kelas X SMAN 11 Kota Bengkulu tahun pelajaran 2022/2023 yang berjumlah 29 orang siswa. Analisis data hasil tes dan observasi pada penelitian tindakan kelas ini menggunakan persentase dari nilai hasil tes dan observasi yang telah di tentukan. Hasil tes belajar siswa menggunakan persentase berdasarkan jumlah siswa yang tuntas yakni, Siklus I yaitu 41% menjadi 93% pada Siklus II. Aktivitas siswa dengan persentase Siklus I 90% dan 95% pada Siklus II. Berdasarkan hasil penelitian, maka model pembelajaran SQ4R dapat meningkatkan hasil belajar matematika dan aktivitas siswa di kelas X SMAN 11 Kota Bengkulu.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2023