Jurnal Cakrawala Ilmiah
Vol. 2 No. 7: Maret 2023

HUBUNGAN SPIRITUALITAS DENGAN PSYCHOLOGICAL WELL-BEING PADA SISWA SMP SWASTA ASSISI MEDAN TAHUN 2022

Imelda Derang (STIKes Santa Elisabeth Medan)
Lilis Novitarum (STIKes Santa Elisabeth Medan)
primerya Cindia (STIKes Santa Elisabeth Medan)



Article Info

Publish Date
23 Mar 2023

Abstract

Psychological well-being merupakan kemampuan seseorang untuk menerima kelebihan dan kekurangan dalam dirinya agar menjadi pribadi yang mandiri, bertanggung jawab serta berfikir positif baik untuk diri sendiri dan orang lain. Oleh karena itu sangatlah diperlukan spiritualitas yang baik dalam diri seseorang agar dapat merasakan Tuhan dalam realita hdup untuk mencapai tujuan yang lebih baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan spiritualitas dengan psychological well-being pada siswa SMP Swasta Assisi Medan tahun 2022. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah analitik korelasi. Populasi pada penelitian ini siswa SMP Swasta Assisi Medan sebanyak 420 orang. Pengambilan sampel menggunakan teknik Purposive Sampling responden sebanyak 78 orang di temukan bahwa responden yang memiliki spiritualitas yang tinggi sebanyak 50 orang (64,1%) dan psychological well-being sedang sebanyak 57 orang (73,1%). Hasil uji statistik pearson product moment diperoleh r = (.542) dan p (value) = 0,000 (p<0,05) sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara spiritualitas dengan psychological well-being siswa. Hubungan yang kuat artinya semakin tinggi spiritualitas maka akan semakin tinggi psychological well-being siswa SMP. Siswa yang memiliki spiritualitas yang tinggi akan berusaha meningkatkan kesejahteraan psikologikalnya dengan cara dapat menerima siapa dirinya, menjalani kehidupan secara mandiri, memiliki tujuan hidup, dan membangun hubungan positif dengan orang lain.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JCI

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Social Sciences Other

Description

Digitalisasi eknomi menembus batas wilayah negara dan kedaulatan ekonomi yang dapat saja menjadi peluang atau ancaman. Digitalisasi tidak bisa dihindari, tetap permsalahan utamanya adalah bagaimana negara ini harus dapat merumuskan kebijakan agar masyarakat kita jangan hanya menjadi sapi perahan ...